TV LCD Toshiba 50L2300 Kerusakan Layar Gelap Suara Normal

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم

Kembali lagi dengan corat-coret tentang ilmu dan pengalaman service tv, baik dari pengalaman pribadi maupun dari para master elektro, kali ini pengalaman master pak Sumarsono Budiharjo pada saat repair/memperbaiki kerusakan tv LCD merek Toshiba 50L2300, yang mempunyai gejala kerusakan layar gelap tapi suara normal.
Image result for TV LCD Toshiba 50L2300
Aduuuh,,, tv ini bongkarnya lumayan bikin keringetan kmringet mandi peluh, soalnya cover bagian belakang dan depan saling cakot-cakotan alias saling gigit, mau gak mau terjadi sedikit pemaksaan sehingga banyak kuncian yang patah.

Inverter pada tv LCD ini pakai satu Driver BD9483, tapi Fet drivernya pakai 2 buah, demikian juga dengan trafonya ada 2 buah. Masing-masing untuk menDrive satu rentang Led BL (jadi disini ada dua rentang BL).

BL pertama kemudian dicek teganganya sempat keluar sekitar 150v kemudian drops, BL kedua dicek juga teganganya sempat keluar sekitar 250v terus drops.

Kesimpulan dari pengecekan diatas yaitu rentangan BL yang pertama masih normal, dan rentangan BL kedua ada yang putus, sehinggta tegangan terukur tinggi.

datasheet BD9483
Setelah led yang putus tersebut diganti (ada 2 buah) pesawat tv mulai dicoba dihidupkan dan ternyata BL tetap saja tidak mau nyala, posisi layar tetap gelap waduh waduh iki piye. Kemudian coba cari datasheet BD9483, sistim protek dimatikan dengan memasang R100k pada pin-16 (CP) ke gnd dan ternyaja josss, BL bisa nyala sekarang.

Setelah tv LCD Toshiba bisa nyala lagi layar sudah ada tampilan, diraba-raba FET Driver ternyata adem tidak panas, berarti aman dengan cara mematikan sistim protek. Saat dilihat gambar,, lho ko bagian bawah layar ada gangguan garis-garis horizontal hitam, kemudian dicoba pasang isolasi pada flatwire dari T-con ke panel, setelah ganti yang diduga ada kelainan tv juga ahirnya Cling dan mempunyai gambar normal lagi.






ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ ٱلْعَٰلَمِين

Like Me: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
    DAFTAR ARTIKEL HOBBY PUSING

    PROMO PRODUK !!


    Visit andre metro at Ping.sg

    Arsip